Jumat, 13 November 2015

pencegahan penyakit asma


Pencegahan Asma

Asma memang bisa menyerang siapa saja, termasuk anak-anak dan orang tua. Namun bukan berarti kita tidak bisa melakukan upaya untuk mencegah agar tidak terkena asma. Banyak hal positif yang bisa kita lakukan untuk terhindar dari asma. Berikut ini adalah berbagai langkah pencegahan asma :
  1. Menjaga kondisi lingkungan – Jika sudah memiliki alergi terhadap debu maka buatlah lingkungan rumah atau tempat kerja menjadi bersih –  Hindari penyebab asma seperti debu dan selalu gunakan masker untuk melindungi saluran pernafasan dari debu.
  2.  Gunakan pendinin udara (AC) – Jika tinggal dalam lingkungan yang terlalu lembab, maka gunakan pendingian udara atau AC. AC dapat membuat lingkungan menjadi lebih nyaman dan terhindar dari paparan debu, jamur dan penyebab asma.
  3. Hindari memelihara hewan- Hewan seperti anjing dan kucing memang bisa menjadi teman yang sangat setia. Tapi jika memiliki alergi terhadap bulu binatang maka jangan memelihara binatang dalam lingkungan rumah.
  4. Olahraga secara teratur – Olahraga adalah salah satu cara untuk membuat badan tetap sehat dan menghindarkan tubuh dari resiko asma. Berbagai jenis olahraga yang sangat baik untuk menghindari dari serangan asma adalah renang, lari dan senam.
  5. Jaga berat badan –  Memiliki berat badan yang ideal dan tidak kegemukan akan menghindarkan tubuh dari asma. Selain itu, kelebihan berat badan atau obesitas, sangat mempengaruhi kesehatan tubuh.
  6. Hindari rokok dan alkohol – Bahaya merokok dan alkohol bisa menjadi pemicu asma karena mengandung zat kimia khusus yang bisa masuk ke tubuh dan menyerang organ pernafasan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar